TITIK JENUH

                              TITIK JENUH


     Usia 24? Menurutku usia ini sangat berat dijalani. Antara harus segera menikah atau meneruskan karir. Haaaahhhhhhh, rasanya aku ingin menghentikan nafas ini sebentar saja. 

 Berbicara karir sepertinya aku masih sedang dalam proses perjuangan. Padahal untuk menjadi kaya tidak harus menjadi PNS. dimasyarakat masih banyak berpikiran kalau menjadi PNS itu dinyatakan sudah sangat sukses. Belum tahu saja mereka menjadi pengusaha itu mungkin penghasilannya lebih besar dari PNS. ya cuma resikonya saat rugi besar. Menjadi PNS belum tentu juga banyak uang juga, bisa saja gajinya sudah dicarikan hutang terlebih dahulu.

Yahhh.... bagaimana memang sudah jalanku berada di jalur pendidikan, yaaa kalau tidak berharap menjadi PNS menjadi apa lagi? Pengusaha? Bagusnya sih bisa mengambil keduanya.  

Hampir 2 tahun sudah aku merasakan bekerja. Banyak sekali pengalaman yang didapat. Kita harus belajar bagaimana menjaga hubungan dengan rekan kerja agar tetap nyaman. 

Menjadi seorang guru itu memang harus banyak-banyak belajar dan melek teknologi. Mempunyai banyak teman itu juga sangat penting, karena aku masih awam tentang apa saja yang dilakukan kalau menjadi guru. Dulu saya kira menjadi guru itu sekedar mengajar saja, tapi kenyataannya banyak sekali kegiatan yang harus dilakukan dan banyak data-data yang diperlukan. Apalagi di jaman millenial seperti ini, guru memang harus benar-benar melek teknologi. Karena semua informasi semua secara online. Kalau ada salah sedikit data saja,, aduhhhhh mengurusnya membuat kepala pusing.

Yahhh proses-proses itu aku nikmati saja. Aku rasa semua pernah mengalami situasi seperti ini. Jadi jalani saja tapi tetap memikirkan hari ini, besok dan seterusnya. Karna menjalani tanpa rencana juga sama bohongnya. Jadi untuk yang masih berjuang tetap fokus dengan tujuan yaaaa.....


             (Pray and Try)


Gob_2021

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pura Taman Pacampuhan Pancakatirta

NEW LIFE

Kapan Nikah